Umar bin al-Khattab mengatakan,
إذا سمعت الكلمة تؤذيك فطأطئ لها حتى تتخطاك
“Jika anda mendengar kata-kata yang menyakitkan dirimu tundukkanlah kepalamu sehingga kata-kata tersebut berlalu.” (Al-Aqd al-Farid 2/130)
Dalam hidup kita tidak lepas dari mendengar kata-kata yang menyakitkan hati dari isteri, suami, anak, kawan, tetangga dll.
Kata-kata yang menyakitkan ini jika dimasukkan ke dalam hati hanya membuat kita terhalang untuk bahagia.
Sikap yang tepat adalah anggaplah kata-kata tersebut bagaikan angin lalu.
“Jika kata-kata tersebut membuat kita jengkel solusinya adalah tundukkan kepala beberapa saat lamanya sampai dia berlalu”.
Setelah itu angkat kepala sambil senyum manis kepala orang yang mengucapkan kata-kata tersebut.
Insya Allah dengan kiat ini hati kita tetap bahagia.
Penulis: Ustadz Aris Munandar, S.S., M.P.I.